Antisipasi Tindak Kejahatan, Polres Blora Tingkatkan Patroli Dan Razia Kendaraan


APDESINEWS.COM-Beberapa aksi teror bakar kendaraan bermotor yang ada di Semarang, Kendal, dan Grobogan yang meresahkan masyarakat dan belum tertangkapnya pelaku,  membuat jajaran Polres Blora tetap siaga mengantisipasi aksi tersebut masuk di  wilayahnya.

Agar wilayah hukum Polres Blora tetap aman dari aksi teror tersebut, Kapolres Blora AKBP Antonius Anang, memerintahkan jajarannya untuk meningkatkan kegiatan Kepolisian seperti Patroli dan razia kendaraan di jam-jam rawan.

“Kami bersinergi dengan TNI akan terus  tingkatkan kegiatan di semua wilayah Blora, mulai dari patroli dan razia kendaraan bermotor serentak antar Polsek,” jelasnya, Sabtu (9/2).

Menurutnya, peningkatkan aktivitas tidak hanya dilakukan sendirian internal Polri, namun bersinergi dengan jajaran Tentara Naisonal Indoensai (TNI), dan instansi terkait.

Khusus untuk patroli serentak, dilakukan bersamaan di 16 Polsek se-Blora, dengan sesekali saling bersinggungan antar Polsek di satu titik, bisa tengah malam, dini hari dan sewaktu-waktu.

“Sudah lima hari ini, patroli lebih banyak digerakkan pada tengah malam dan  dini hari,” tambah Kapolres.


Orang no satu di Polres Blora ini menekankan kepada anggotanya, jika ada sesuatu yang dinilai mencurigakan segera periksa, dan jika di temukan suatu hal yang menjurus kriminal segera diamankan.

Petroli, lanjutnya, sasarannya tidak ditentukan selelu berubah-ubah. Namun sasarannya tetap sama seperti objek vital, sekolahan, tempat ibadah, daerah-daerah yang dianggap rawan dan pemukiman penduduk.

Fasilitas publik seperti stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) dan ATM yang berada di banyak titik, jadi prioritas pengamanan, tambah Kapolres Blora AKBP Antonius Anang.
Sementara itu Satuan Binmas Polres Blora, terus gencarkan program sambang, pembinaan dan penyuluhan ke desa maupun kelurahan, mengajak warga lebih intensifkan Poskamling demi keamanan lingkungan.(Agung)


Related

TNI-POLRI 4478565725145736852

Posting Komentar

emo-but-icon


Hot in week

Recent

Comments

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item