HEBOH, WARGA GEDANGDOWO SALING LEMPAR MAKANAN



APDESINEWS.COM- Warga Desa Gedangdowo , Kecamatan Jepon dihebohkan dengan saling lempar makanan ambeng (tumpeng) ,dalam acara gas Deso /sedekah bumi yang dilaksanakan di lapangan Sentono,Jumat(5 /7) siang.

Ratusan warga desa Gedangdowo berjubel saling berebut tumpeng, 2 tumpeng yang disediakan panitia ludes keroyok warga, dilempar di hantamkan ke sesama warga, 

Adat saling lempar tumpeng tersebut oleh warga di beri nama Awur awur, yang dilaksanakan tiap setahun sekali, di makam Sentono.

Dalam berebut tumpeng ada salah satu pemuda hongga pingsan terkena lemparan tumpeng. 

Irfan (20) salah satu pemuda Desa Gedangdowo mengaku senang ikut berebut tumpeng. 

"Senang, ini adat Desa sini, sudah biasa terkena lemparan, walaupun sakit jika kena lemparan, "kata irfan sambil tersenyum.(Jumat,5/7/2019)

Usai acara Awur awur dilanjutkan doa bersama dipimpin tokoh agama di Desa tersebut, puluhan tumpeng yang dibawa warga didoakan untuk di bagikan ke warga. 

Sutikno Kepala Desa Gedangdowo mengungkapkan jika, acara awur awur tidak dilaksanakan, akan terjadi bencana. 

"Dulu pernah terjadi bencana panen warga jadi berkurang, "pungkas Sutikno usai doa bersama. (Ag/H)



Related

Seni Budaya 7615580965554230204

Posting Komentar

emo-but-icon

Hot in week

Recent

Comments

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item